Kamis, 01 Maret 2012

Cara Perawatan PC Yang Baik dan Benar


mastokkenari-perawatan-komputer
Serial Posting Perawatan PC


Ada beberapa hal yang perlu dilakukan dalam perawatan pc-komputer secara efektif. Berikut adalah beberapa halaman tentang bagaimana melakukan perawatan pc-komputer Anda.

Dari sisi software, hal yang paling berpengaruh pada performa computer adalah Junk-file /sampah data, fragmentasi data, dan pengaturan program resident. Posting berikut akan menjelaskan seluk beluk ketiga hal ini, dan bagaimana mengatasinya.

Artikel dibawah ini serta halaman berikutnya, tidak akan serta-merta men-jadikan Anda sebagai "teknisi-komputer". Tetapi setidaknya, Anda akan memiliki pengetahuan computer yang lebih mapan dan bisa dipertanggung jawabkan, serta akan lebih tahu seluk beluk perawatan (maintenance) computer selanjutnya.

Tidak berbeda dengan berbagai peralatan kerja lainnya, komputer pun juga membutuhkan perhatian kita, agar senantiasa mampu memberikan performa terbaiknya dalam status dan fungsinya untuk membantu, memudahkan, dan mempercepat pekerjaan kita sebagai pengguna. Adalah ironis apabila keberadaan komputer sebagai alat bantu, justru menambah beban dan menimbulkan stress dalam menyelesaikan pekerjaan.
Sebagai alat bantu, “kemampuan” komputer sangat tergantung kepadaskill  penggunanya selaku  “the man behind the gun”.

Komputer tersusun dari begitu banyak bagian, baik yang kasat-mata(hardware) maupun yang tidak terlihat (software). Setiap bagian ini memiliki tugas yg berbeda, dan bergantung satu dengan yang lainnya. Kerumitan hal ini dapat dilihat dalam diagram Komponen Windows pada halaman lain.

Sinergy dari keseluruhannya merupakan sebuah kemampuan yang siap untuk dimanfaatkan dalam membantu meringankan pekerjaan (manusia) penggunanya. Dari sini terlihat bahwa secanggih apapun komputer yang tersedia, tidak akan bermanfaat optimal apabilapenggunanya tidak memiliki skill yang memadai.

Yang tinggal hanyalah sebuah barang-asesoris, lambang pemborosan(status?) Dengan kata lain, kemampuan sebuah komputer berbanding-lurus dengan skill penggunanya.

Dari pengalaman saya, sejak era-DOS hingga sekarang ini, kecanggihan sebuah komputer sama sekali bukan berarti akan semakin sedikitnyaproblem computer yang bisa timbul, bahkan sebaliknya. Semakin canggih komputer yang kita pergunakan, berarti menuntut kita untuk semakin siap berhadapan dengan problem yang semakin rumit, yang sewaktu-waktu bisa timbul.

Tidak ada satupun komputer yang bebas-sepenuhnya dari kemungkinan munculnya problem, sejalan dengan pemanfaatannya. Tidak ada yang seperti itu. Sebuah pertanyaan sederhana adalah “ Siap-kah kita menghadapinya ?”.

Berurusan dengan komputer, berarti ada dua hal utama yang tergabung.Komputer dan Data. Komputer sebagai alat pengolah-data, dan data sebagai materi-kerja bagi komputer. Faktanya adalah, bahwa ke duanya sama-sama berpotensi menjadi biang-masalah. Belum lagi dengan masalah yang bisa timbul karena adanya intervensi pihak ketiga, yaitumalware/virus-komputer.

Bertolak dari kenyataan ini, saya akan coba memaparkan semuapengalaman yang ada, dalam mengatasi dan meminimalisir timbulnya masalah yang berasal dari dua hal diatas, yaitu permasalahan-komputer dan permasalahan-data.

Mulai dengan yang ini_  Perawatan Sampah Data

Artikel berikutnya adalah Perawatan Fragmentasi Data dilanjutkanPerawatan StartUp Resident dan Perawatan Batrey Laptop, atauPerawatan menggunakan AML4 sebuah software yang hebat (menurut saya ...hehe).   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar